UPDATE BERITA.ID Merauke – Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke, Fransiskus Anggawen dikabarkan meninggal dunia saat melakukan perjalanan Dinas pada, Minggu (21/8/2022) di Jayapura.
Diduga Almarhum dikabarkan meninggal dunia akibat serangan jantung dan sempat dilarikan di Rumah Sakit Bayangkara Jayapura Papua namun belum sempat tertolong.
Saat dikonfirmasi pagi tadi, Senin (22/8/2022) Wakil Bupati Kabupaten Merauke, H. Riduwan, S. Sos, M. Pd membenarkan informasi kabar meninggalnya Sekretaris Dewan tersebut.
Kata Wabup yang juga sedang melakukan perjalanan Dinas di Jayapura bersama sejumlah pejabat tersebut, saat ini Almarhum telah diurus dengan baik dan diantar oleh Bapak H. Syamsudi dan Ibu Lidia dari DPRD Merauke untuk diterbangkan dengan pesawat agar disemayamkan di Kabupaten Merauke.
“Kepada Pak Bupati, Pak Sekda dan Para Kepala OPD, Puji syukur pagi ini saudara terkasih kita Bapak Frans Anggawen pada pukul 05.00 WIT diberangkatkan dari RS Bayangkara menuju Bandara Sentani,” ucap Wabup saat dikonfirmasi.
Sebagai Pimpinan Daerah Kabupaten Merauke, Wabup Riduwan menyampaikan penghargaan kepada semua pihak yang telah membantu mengurus kepulangan jenazah ke Kabupaten Merauke.
“Semoga semua prosesi lancar, terima kasih Pak Victor, Pak Ndang, Pak Eric, Pak Rino , Pak Beni, Bu Al yang telah mengurus Almarhum pulang ke Merauke, Tuhan memberkati,” tutup Wabup.