Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Asmat: Momen Persatuan Menuju Masa Depan

Selasa, 24 September 2024 09:47:17 | By Update Berita
Array

UPDATEBERITA.ID -KABUPATEN ASMAT. Kabupaten Asmat kembali mencatatkan sejarah baru dengan pelaksanaan deklarasi kampanye damai pemilihan Bupati dan Wakil Bupati. Acara penting ini dihadiri oleh berbagai pihak yang berperan dalam memastikan pemilihan berjalan lancar, seperti Ketua Lembaga Musyawarah Adat Asmat (LMAA), Ketua Bawaslu, TNI/Polri, tokoh agama, serta kedua pasangan calon bersama pendukung mereka.

Dalam suasana penuh kekeluargaan, Ketua KPU Kabupaten Asmat, Aloysius Hahare, mengajak seluruh warga untuk menyambut pemimpin baru dengan sukacita. “Kemarin kita antar bupati dengan air mata, sekarang mari kita sambut bupati baru dengan gembira,” katanya, menekankan pentingnya melanjutkan transisi kepemimpinan dengan semangat positif.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Asmat, Markus Pasam, menyampaikan pesan penting terkait proses pemilihan yang harus berjalan lancar. “Semua sudah tahu proses pemilihan calon bupati dan wakil bupati agar bisa berjalan dengan baik. Kami berharap pemilihan ini dapat menghasilkan calon pemimpin yang berkualitas dan mampu membangun Asmat ke depan,” ujarnya, mengingatkan seluruh pihak akan pentingnya menjaga integritas pemilihan.

Ketua LMAA, David Jimanipits, turut memberikan dukungannya kepada para calon yang akan bertarung dalam pemilihan. Ia menekankan bahwa para calon yang maju adalah putra-putra terbaik Asmat. “Banyak anak Asmat yang telah menjadi pemimpin di negeri ini. Mereka yang maju sebagai calon bupati dan wakil bupati hari ini merupakan putra-putra terbaik negeri ini. Kita semua harus menjaga negeri ini dengan memilih dan memperhatikan program-program yang mereka tawarkan,” tegasnya, mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menentukan masa depan Asmat.

Deklarasi kampanye damai ini bukan hanya simbol persatuan, namun juga menjadi langkah awal menuju pemilihan yang damai, jujur, dan transparan. Semua pihak yang hadir berharap agar pemilihan ini menjadi ajang demokrasi yang mengedepankan kepentingan rakyat dan dapat melahirkan pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Asmat. UB-02

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments