UPDATEBERITA.ID–Merauke. Bupati Merauke Romanus Mbaraka saat diwawancarai terkait pemekaran Provinsi Papua Selatan usai melakukan apel bersama seluruh Dinas-dinas sekabupaten Merauke bertempat di pekarangan atau halaman Kantor Bupati Kebupaten Merauke.
Kata Romanus menjelaskan, dirinya sudah membicarakan pemekaran Papua selatan dengan ketua pemekaran, Tomi Sapanto.
“Ade Tom malah yang usul untuk Pertemuan Selatan-selatanya nanti tempatnya di sini, jadi surat undangannya dari saya,”ucap Romanus
Dan ketika ditanya terkait kerangka tim Pemekaran, Romanus menjelaskan dirinya akan mereview tim dalam waktu dekat.
“Saya akan mereview karena bulan depan kita akan pertemuan, mereview tentang apa yang selama ini telah dilakukan, review ketersedian pembiayaan, setelah itu kita atur mekanisme untuk bagaimana kita mengusulkan pemekaran Provinsi Simultan dengan mendorong kota,”pungkasnya.
“Kita harus buat network untuk audiensi dengan DPR RI,MPRP, DPRP dan Gubernur. Sehinga kita bergabung bersama tim Provinsi untuk kemudian kita melakukan miting dengan teman-teman di DPR, DPR RI maupun DPRP dan dengan Departemen terkait” demikin tutup Romanus Mbaraka
UB.RED-201