UPDATEBERITA.ID -KABUPATEN ASMAT, Lapangan Yos Sudarso di Kota Agats, Kabupaten Asmat, berubah menjadi lautan manusia pada acara Kampanye Akbar yang digelar oleh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Asmat nomor urut 02, Bonefasius Jakfu. Ribuan simpatisan dari berbagai kampung berbondong-bondong hadir untuk memberikan dukungan.
Dalam suasana penuh semangat, orasi demi orasi dilantunkan untuk mengobarkan antusiasme para pendukung. Teriakan “Ju!” yang dipimpin oleh Bonefasius Jakfu menggema, disambut dengan sorakan meriah dari seluruh peserta yang hadir.
“Sudah cukup. Kita perlu pemimpin yang bisa duduk bersama masyarakat dan merasakan apa yang mereka inginkan,” tegas Bonefasius Jakfu dalam pidatonya.
Melihat ribuan simpatisan yang memadati lapangan, Jakfu menyampaikan pesan penuh harapan. Ia menekankan pentingnya kehadiran mereka untuk membawa perubahan, menuju kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh masyarakat Asmat.
“Kami sudah punya program, dan masyarakat semua sudah tahu apa yang akan kami lakukan ketika terpilih nanti,” jelas Jakfu, mengisyaratkan keyakinannya terhadap visi-misi yang diusung oleh timnya.
Dalam orasinya, Jakfu juga menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat yang hadir, termasuk mereka yang masih ragu untuk menentukan pilihan. “Jangan ragu. Kami hadir untuk kalian. Artinya, dari kalian untuk kalian. Jangan lupa coblos nomor 02 pada tanggal 27 November 2024,” ajaknya penuh semangat.
Kampanye ini tidak hanya menjadi ajang penyampaian visi-misi, tetapi juga mempertegas komitmen pasangan Bonefasius Jakfu untuk membawa perubahan nyata bagi masyarakat Asmat. Dengan atmosfer yang membara dan antusiasme pendukung yang luar biasa, momen ini menjadi salah satu tonggak penting dalam perjalanan menuju Pemilihan Kepala Daerah 2024.***UB-002
Sembilan program unggulan yang ditawarkan pasangan Bonefasius Jakfu dan Abdul Ganing adalah:
1. Pengadaan Rumah di Setiap Kampung
Membangun rumah layak huni di setiap kampung sebagai upaya peningkatan taraf hidup masyarakat.
2. Pengadaan Perahu Fiber untuk Dinas Kesehatan
Fasilitas perahu fiber ini disediakan di setiap distrik, agar tenaga kesehatan memiliki sarana transportasi yang memadai dalam melayani masyarakat di daerah terpencil.
3. Pengadaan Perahu untuk Dinas Pendidikan
Setiap distrik juga akan mendapatkan perahu guna mendukung mobilitas tenaga pendidik, sehingga akses pendidikan lebih mudah dijangkau.
4. Pengembalian Jatah Pengangkatan Tenaga Honor K2
Pasangan ini berkomitmen untuk mengembalikan jatah pengangkatan tenaga honorer K2 di Kabupaten Asmat, guna membuka peluang pekerjaan dan mengurangi angka pengangguran.
5. Kenaikan Gaji Kepala Kampung dan Aparat Kampung
Gaji kepala kampung dan aparatnya akan ditingkatkan sebagai bentuk apresiasi dan motivasi bagi mereka yang berperan penting dalam kemajuan kampung.
6. Pendamping Dana Desa yang Direkomendasikan Kepala Kampung
Pendamping dana desa akan ditunjuk atau direkomendasikan oleh kepala kampung dan disetujui oleh dinas terkait, untuk memastikan pengelolaan yang transparan dan efektif.
7. Bantuan Modal Usaha untuk Pengusaha Lokal dan Orang Asli Asmat
Bantuan ini diberikan untuk memberdayakan pengusaha lokal, terutama yang berasal dari suku asli Asmat, agar ekonomi daerah semakin mandiri.
8. Peningkatan Kesejahteraan ASN
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ASN, sehingga motivasi dan kinerja mereka meningkat dalam memberikan pelayanan publik.
9. Mengawal Pembentukan Kabupaten Asmat Tengah dan Kabupaten Safan
Pasangan ini berjanji untuk mengawal dan memperjuangkan pembentukan dua kabupaten baru, Asmat Tengah dan Safan, demi pemerataan pembangunan dan pelayanan